Senin, 12 April 2010
Pendapatku Tentang Kepantasan Rio vs Lintar di GF Idola Cilik 3
Seperti yang kita ketahui, Rio wakil dari Manado dan Lintar wakil dari Padang berhasil menjadi Grand Finalis Idola Cilik 3 RCTI stelah menyisihkan Alvin wakil dari Malang. Banyak Pro dan Kontra terhadap keputusan ini... Kalau saya sih dengan sangat jelas PRO dengan pasangan ini untuk melaju ke Grand Final.. Kenapa?? Inilah Alasan saya...
Rio pantas di Grand Final karena:
1. Kualitas vokal yang luaaaaar biasa!
2. Pandai berimprovisasi yang mebuat lagu jadi berbeda dan lebih indah dari aslinya.
3. Jago dance walau sering nyanyi lagu mellow.
4. Murah senyum.
Lintar pantas di Grand Final karena:
1. Kualitas vokal yang setiap minggu semakin baik dan lebih baik.
2. Teriakan saat dia menyanyi mengelegar seperti namanya, haliLINTAR!
3. Matanya bersinar penuh percaya diri diatas panggung.
4. Senyumnya manis.
Jadi Lintar dan Rio sangat pantas masuk ke Grand Final karena kualitas mereka. Menurut saya Lintar disini tidak menjual kisah seperti yang dikatakan beberapa orang. Lintar memang layak menemani Rio di Grand Final... Kalau Rio memang sangat pantas! Komentator saja sudah mengakui keunggulan Rio, begitupun para sobat cilik di luar sana... Semua pasti Setuju Rio maju ke Grand Final.
Dan sekarang saya mau berandai-andai....
1. Seandainya Nova yang masuk 3 besar, bisa lain cerita. Bisa saja prediksi komentator pasangan GF adalah ga cuma Lintar-Rio tapi juga Rio-Nova atau Lintar-Nova, karena kualitas mereka merata. Ga kayak tadi yang hampir semuanya bilang Lintar-Rio.
2. Kalau saja Rio dipasangkan dengan Alvin di GF, saya enggak tega ngeliat Alvin. Pasti kebanting sama Rio. Karena dari segi kualitas vokal, Alvin kalah jauh dari Rio. Kita bisa lihat pada saat Alvin duet dengan Rio di lagu 'Lelaki Hebat'. Dance-nya Rio lebih baik dari Alvin.
3. Kalau saja Lintar sama Alvin di Grand Final, banya orang yang bakal bilang mereka ga cuma jual suara tapi juga jual cerita sedih Lintar yg korban gempa dan jual wajah putih dan ganteng Alvin. Jadi Icil tuh sebenernya kompetisi nyanyi bukan sih kalau yang gitu yang dijual?
Itulah menurut pendapat saya. Maaf untuk Alvinozta atau D'LinStar yang mungkin tak suka dengan tulisan saya ini. Tapi ini pendapat saya dan mencoba untuk objektif. Trims.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar